Tuesday, March 13, 2018

Windows 10 Insider Build 17120 Dirilis untuk Fast Ring


Menjelang rilis Final Windows 10 Springs Creators Update (#RS4), Microsoft kembali merilis build baru yakni Windows 10 Insider Preview Build 17120 ke Fast Ring, Windows 10 Insider Build 17120 ini menggantikan Windows 10 Insider Build 17115 sebelumnya, yang baru dirilis beberapa hari yang lalu. Seiring dengan sejumlah bug dan perbaikan bug, Build ini dibangun dengan beberapa fitur baru untuk pengguna Enterprise dan konsumen reguler.
Windows 10 Insider Preview Build 17120

Feature baru yang ada pada Windows 10 Insider Preview Build 17120 ini hanya bersifat memperbarui dan peningkatan feature yang ada atau bersifat minor, tidak ada majority feature update, diantara feature baru tersebut adalah perbaikan pada Windows Defender Application Guard (WDAG), Perbaikan dan peningkatan Windows Mixed Reality serta perbaikan umum lainnya, berikut sekedartrick.com paparkan feature-feature baru Windows 10 Insider Preview Build 17120.

Feature Windows 10 Insider Preview Build 17120

Perbaikan Windows Defender Application Guard (WDAG)

Microsoft telah memperkenalkan Windows Defender Application Guard (WDAG) pada Windows 10 Fall Creators Update, dan berdasarkan feedback dari para insider Microsoft berupaya untuk meningkatkan fungsi dan kinerja Windows Defender Application Guard (WDAG), peningkatan pertama mencakup Peningkatan performa WDAG, dengan terus berupaya meningkatkan kinerja Windows Defender Application Guard dengan adanya peningkatan pada waktu peluncuran Application Guard. Microsoft telah membuat proses mulai WDAG lebih ringan dan lebih cepat, yang akan memberikan manfaat bagi pengguna dengan pengalaman lebih baik saat mengakses Microsoft Edge dengan Windows Defender Application Guard (WDAG). 

Untuk Peningkatan kedua adalah Peningkatan Kemampuan Download File ke host, salah satu permasalahan yang ada pada Windows Defender Application Guard (WDAG) sebelumnya adalah permasalahan pada saat melakukan download file ke host WDAG yang menciptakan pengalaman yang tidak konsisten untuk penggunaan browser Microsoft Edge karena file yang diunduh tersimpan di dalam container. Pengguna dapat mengaktifkan fitur ini untuk mendownload file dari sesi penjelajahan WDAG mereka ke sistem file host. Fitur ini tersedia dalam untuk Windows 10 Enterprise dan harus diaktifkan secara manual. Setelah fitur diaktifkan, pengguna akan dapat mendownload file ke dalam folder yang dibuat di folder Downloads mereka dan membuka semua file di host.

Cara Mengaktifkan Download To Host Windows Defender

Untuk mengaktifkan feature Download To Host pada WDAG ikuti langkah berikut ini :
  • Buka  Local Group Policy Editor > Administrative Templates > Windows Components > Windows Defender Application Guard.
  • Kemudian pilih Allow files to download and save to the host operating system from Windows.
  • Pilih Enable dan Apply.

Setelah rule/feature ini diaktifkan, Anda dapat mendownload file dari Windows Defender pada Browser Microsoft Edge ke folder Unduhan Anda. File dari Application Guard akan disimpan dalam folder bernama "Untrusted files" yang berada di dalam folder Downloads. Folder ini dibuat secara otomatis saat Anda mendownload file dari Application Guard setelah mengaktifkannya di Policy Editor.  Microsoft melengkapi Windows Defender Application Guard dengan Windows Defender System Guard.

Windows Mixe Reality

Selain perbaikan pada Windows defender Application Guard (WDAG) Microsoft juga memberikan sentuhan perbaikan pada Windows Mixed Reality, pada Windows 10 Insider Build 17115, Windows Mixed Reality banyak terjadi permasalahan, sehingga Microsoft pada Windows 10 Insider Build 17120 ini mengambil langkah signifikan dengan melakukan investigasi dan perbaikan pada masalah – masalah pada Windows Mixed reality seperti :
  • regresi kinerja untuk Windows Mixed Reality pada laptop hibrida pada bangunan ini
  • aplikasi kotak masuk akan gagal dimuat di dalam Windows Mixed Reality dan hologram yang baru ditempatkan mungkin kosong. Restart Windows Mixed Reality harus menyelesaikan kedua masalah tersebut.
  • Windows Mixed Reality akan macet jika Anda meluncurkan Store from Movies & TV, lalu tutup kedua aplikasi tersebut.
  • Suara ambien di Skyloft lebih keras dari seharusnya.
  • Pada laptop dengan GPU hibrida, video tidak direnderkan untuk 360 video yang diberikan langsung di aplikasi Tepi meskipun Anda masih dapat mendengar suaranya.
  • Penampil 360 gagal diluncurkan dari aplikasi Store saat Anda mengeklik tombol "Luncurkan" setelah memasang ekstensi 360 Viewer Edge. Untuk solusi secara manual meluncurkan Edge dan kemudian mengaktifkan ekstensi 360 Viewer.

Selain perbaikan dan peningkatan kedua feature tersebut Microsoft juga memberikan banyak setuhan perbaikan pada Windows 10 Insider Preview Build 17120 ini, jika anda menginginkan download file ISO Windows 10 Build 17120 anda dapat membuka link dibawah video YouTube dibawah ini.

Semoga informasi tentang Rilis Windows 10 Insider Preview Build 17120 bermanfaat, berikan tanggapan dan komentar anda, kunjungi terus sekedartrick.com untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru lainnya.

No comments:

Post a Comment