Friday, April 5, 2019

Microsoft Umumkan Rilis Windows 10 May 2019 Update


Microsoft resmi mengumumkan rilis final Project Windows 10 19H1 dengan nama Windows 10 May 2019 Update, sesuai dengan namanya Windows 10 May 2019 Update akan dirilis secara massal pada Mei 2019.   Berdasarkan pengumuman yang dirilis oleh Microsoft, pada Windows 10 May 2019 Update ini akan ada banyak feature baru yang featuristik, untuk diketahui bahwa Windows 10 May 2019 Update ini adalah Update major Windows 10 Pertama di tahun 2019.
Windows 10 Version 1903 
Sebelum dirilis ke public, Update Major ini akan dirilis ke member Windows Insiders yang tergabung pada Release Preview Ring mulai minggu depan, sebagai tahap pengujian (beta) pada Windows 10, Dan akan dirilis ke publik mulai Mei 2019.  Selanjutnya pada akhir Mei, Microsoft akan mulai ketersediaan untuk para pengguna Windows 10 pada versi saat ini, dapat melakukan update melalui menu "Download and Install Now".  

Untuk diketahui, Microsoft akan memberikan hak control update, yang mengizinkan pengguna untuk mengontrol masalah update dengan fitur bernama “Download and install now“.  Feature Download and Install Now berfungsi pada saat kita melakukan check update secara manual, yang akan memberikan kontrol secara terpisah untuk memulai pemasangan “fitur baru” pada perangkat yang memenuhi syarat tanpa masalah kompatibilitas. Tapi, jika kamu tidak menginginkan pembaruan tersebut maka diamkan saja dan kamu masih tetap bisa menerima patch teusday seperti biasa. 

Sedangkan untuk Pelanggan komersial dapat memulai Update ditargetkan pada akhir Mei, yang akan menandai awal periode servis 18 bulan untuk Windows 10, versi 1903 pada Semi-Annual Channel. 

Dengan dirilisnya informasi tentang jadwal rilis Final Project Windows 10 19H1, Microsoft juga memberikan informasi tentang project selanjutnya yakni Project Windows 10 20H1, yang akan tersedia untuk Insiders Fast Ring dan Skip Ahead.

Semoga informasi tentang Microsoft Umumkan Rilis Windows 10 May 2019 Update bermanfaat, berikan tanggapan dan komentar anda.
#Windows10May2019Update #Windows10Version1903 #19H1

No comments:

Post a Comment