Sunday, February 25, 2018

MWC 2018, Ajang Pamer Smartphone Baru


Mobile World Congress (MWC) 2018, yang digelar di Barcelona tanggal 26 February 2018 sampai dengan 1 Maret 2018, adalah ajang pamer smartphone baru untuk semua vendor.  MWC 2018 diikuti oleh semua vendor besar mulai dari Samsung, Oppo, Xiaomi, Huawei, Apple, OnePlus, ZTE, Asus, Sony dan masih banyak vendor besar lainnya termasuk salah satunya HMD Global.

Salah satu vendor yang memamerkan smartphone baru mereka adalah HMD Global, seperti yang sudah kita ketahui Bersama sejak Nokia lepas dari cengkeraman Microsoft, HMD Global lah yang membelinya, dan membangunkan merk Nokia dari tidur panjangnya.  Pada ajang MWC 2018 kali ini HMD Global memperkenalkan 5 ponsel baru Nokia Yakni Nokia 8110 4G, Nokia 8 Sirocco, Nokia 7 Plus, Nokia 6 2018, dan Nokia 1.

Nokia 8 Sirocco

Yang menarik disini adalah perilisan Nokia 8110 4G, Nokia 8110 4G adalah Reborn dari Nokia 8110 terdahulu yang terkenal dengan julukan ponsel pisang.  Nokia 8110 4G hadir dengan dukungan teknologi 4G LTE, sehingga penggunak Nokia Pisang ini dapat digunakan untuk Facebook, maps, google assistance atau bahkan bermain twitter.  Selain feature tersebut Nokia juga menambahkan game jadul legendaris yakni snake. Nokia 8110 4G dibanderol sekitar 1.3 Juta.

Pabrikan lainnya yang sudah memperkenalkan smartphone baru mereka adalah Samsung, Samsung memperkenalkan Samsung Galaxy S9 dan Samsung Galaxy S9+, kedua smartphone tersebut mengusung konsep Bazelless dengan layar cembung, walaupun mengusung nama dan konsep yang sama kedua smartphone ini dibekali dengan hardware yang berbeda, Samsung Galaxy S9 memiliki dimensi 5.8 Inch sementara Samsung Galaxy S9+ memiliki dimensi 6.2 Inch.  Sedangkan Dapur pacur Samsung Galaxy S9 dan Samsung Galaxy S9+ dibekali prosesor Snapdragon 845 Octa core 2.7 10 nm, serta ditunjangan dengan dual kamera 12 Megapixel.

Samsung Galaxy S9 and Samsung Galaxy S9+

Selain kedua pabrikan tersebut ada juga pabrikan asal nigeri tirai bambu Huawei yang akan memperkenalkan tablet baru mereka yakni Mediapad 5.  Xiaomi yang merilis Mi Mix 2s, Motorola yang merilis Motorola Moto G6, Moto G6 Plus, dan Moto G6 Play, Asus yang memperkenalkan Asus Zenfone 5, Sony yang memamerkan Sony Xperia XZ2 dan Xperia XZ2 Compact, serta LG yang memperkenalkan LG V30s.

Anda tertarik dengan salah satu jajaran smartphone baru tadi siapkan kocek anda, dan pastikan anda menjadi salah satu yang pertama pengguna smartphone baru tersebut.

Semoga informasi tentang Ajang Mobile World Congress (MWC) 2018 bermanfaat, berikan tanggapan dan komentar anda.

No comments:

Post a Comment