--> Skip to main content

Install Magisk On WSA di Windows 11 Terbaru

Sejak Windows 11 Build 25130 lalu, Microsoft memberikan update Windows Subsystem For Android (WSA) ke versi 2204.40000.19.0 untuk member insider dev channelUpdate Windows Subsystem For Android (WSA) ini memberikan update ke Android 12.1.   selain hal tersebut juga terdapat sejumlah perbaikan dan penambalan fitur yang yang ada.

Perlu anda ketahui bahwa cara kerja Windows subsystem for android (WSA) ini mirip dengan emulator. Saat ini Windows Subsystem for Android (WSA) masih tersedia di sejumlah negara seperti USA, UK, Prancis, Jerman, Itali, dan Jepang.  Untuk region asia pacific termasuk Indonesia belum mendapatkan dukungan Windows Subsystem for Android (WSA). Namun demikian bukan berarti kita tidak dapat menginstal WSA di PC Windows 11 kita, kita dapat menginstall WSA yang tersedia di web github.com lengkap dengan magisk dan Google Playstore.

Cara Install WSA Include Google Play Store di Windows 11

  • Download Magisk on WSA [Klik Disini] atau cari di mesin pencarian, dengan kata kunci Magisk on WSA. 
  • Setelah download berhasil, silahkan ekstrak file tersebut
  • Selanjutnya cari file install
  • Kemudian klik kanan dan pilih Run With PowerShell
  • Tunggu proses instalasi jika muncul pop up klik Continue.
  • Jika berhasil maka google play store dan magisk secara otomatis akan terinstall, dan siap untuk digunakan.

Anda akan melihat dukungan Game-game Populer android seperti Freefire, Mobile Legend sudah tersedia di Google Play Store.

Semoga informasi tentang Install Magisk On WSA di Windows 11 Terbaru bermanfaat, berikan tanggapan dan komentar anda pada kolom komentar.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar